Lahir Pada 11/11/11 Agar Mudah Diingat dan Dikenang



http://images.detik.com/content/2011/11/11/10/bayi-(reuters)-dalam.jpg


Peristiwa kelahiran menjadi momen yang sangat membahagiakan. Beberapa pasangan menginginkan kelahiran anak mereka pada tanggal cantik 11 November 2011 ini.

Seperti yang dialami oleh pasangan Arief Purbantoro dan Mona Triana. Pasangan yang menikah pada 2005 ini sudah merencanakan kelahiran buah hati mereka sejak jauh-jauh hari.

"Kita memang sudah merencanakan sejak lama karena kalau anak lahirnya pada tanggal cantik nanti kalo sudah besar ada yang bisa diingat dan dikenang," tutur Arief saat ditemui di RS Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (11/11/2011).

"Rencananya saya mau memberi nama Malika Annasya, artinya manusia yang seperti malaikat," lanjutnya.

Lain halnya dengan pasangan Warjito dan Banowati Kusumaningrat. Pasangan ini tidak merencanakan kelahiran bayi mereka pada tanggal cantik melainkan karena dokter yang menyarankannya.

"Perkiraan saya justru tanggal 16 tapi seminggu yang lalu dokter bilang harus dikeluarin tanggal 11 karena memang sudah cukup waktunya. Jadi bagi saya ini merupakan rejeki," terang Warjito.

Warjito berharap buah hatinya yang lahir pada tanggal cantik ini bisa menjadi putra terbaik bagi bangsa kelah.

"Kalau bisa jadi presiden," harapnya sambil tersenyum.

Sementara itu, Dokter Kebidanan dan Penyakit Kandungan RS Fatmawati, Didi Danukusumo, menuturkan, permintaan pasien untuk melahirkan bayi pada tanggal cantik harus disesuaikan dengan usia kehamilannya. Jika memang sudah cukup bulan, maka bisa dilakukan tindakan medis.

"Kalau memang sudah cukup bulan sekitar 37 minggu ya boleh saja memilih kelahiran pada tanggal ini," terangnya.

(gah/gah)





sumber :http://www.detiknews.com/read/2011/11/11/134250/1765528/10/lahir-pada-11-11-11-agar-mudah-diingat-dan-dikenang?9922032

Arsip Blog