Kali Boyong di Dusun Tanen Desa Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Sleman saat ini dipenuhi material Merapi dari lahar yang turun dari lereng atas Merapi. Material lahar juga mengalir hingga sejauh lebih dari 15 km dari puncak akibat guyuran hujan deras.
Warga Dusun Tanen Hargobinangun hari ini memberanikan diri menyeberangi dam/jembatan Tanen yang sudah dipenuhi material lahar setelah terjadi banjir pada hari Minggu sore. Kali Boyong di Dusun Tanen, Hargobinangun yang berjarak sekitar 9 km dari puncak saat ini sudah dipenuhi ribuan meter kubik material Merapi berupa lahar yang turun dari hulu sungai di kawasan puncak Merapi. Dikhawatirkan bila material sudah memenuhi kawasan atas, bisa menimbulkan banjir lahar di Kali Code Yogyakarta yang merupakan aliran utama kali Boyong.