Dikutip dari Times of India, minyak zaitun juga sangat mudah dicerna karena mengandung lemak tak jenuh. Ada banyak cara mengolah makanan menggunakan minyak zaitun, salah satu cara paling mudah adalah dengan menjadikannya sebagai dressing untuk salad.
Anda juga bisa membuat camilan sehat dengan mengoleskan minyak zaitun ke atas roti gandum. Minyak zaitun juga bisa ditambahkan sebagai saus dan dressing. Campurkan minyak zaitun dengan bawang bombay, rempah-rempah (oregano, thyme, dsb.) dan bawang putih untuk saus pasta.
Gunakan juga minyak zaitun untuk merendam daging, agar bumbu-bumbu lebih mudah terserap ke dalam makanan. Jika tidak terlalu suka rasanya yang tawar, Anda bisa menambahkan rasa dengan memasukkan rempah kering ke dalam minyak zaitun.
Simpan minyak zaitun dalam suhu ruangan –lebih baik di tempat gelap– dengan wadah tertutup rapat. Menyimpan minyak zaitun dalam kulkas akan membuatnya pekat dan mengental.
Ditunggu komentar manisnya..!!