5 Alasan Berjemur Di Bawah Sinar Matahari



Berada di bawah paparan sinar matahari terkadang membuat kita malas beraktivitas di luar rumah. Padahal, cahaya matahari sangat bermanfaat bagi metabolisme tubuh.
Menurut para ilmuwan, cuaca panas dapat membentuk pola makan yang benar, meningkatkan kecantikan kulit, gairah seks, dan suasana hati. Asalkan, Anda tidak membiarkan diri terpanggang sinar matahari, dan tetap menjaga kesehatan kulit Anda dengan perlindungan sunblock.

Berikut lima alasan cuaca panas membuat Anda terlihat lebih cantik, seperti dilansir dari YouBeauty.

1. Meningkatkan gairah seks

Pada saat cuaca panas, kelenjar pineal di di tengah otak mengeluarkan lebih sedikit melatonin, yaitu zat kimia yang membantu manusia untuk
tidur dan menghalangi hormon seks.
Hal ini pun akhirnya meningkatkan produksi hormon seks. Dengan aktivitas seks yang baik, sistem kekebalan tubuh terjaga, mental pun berkembang dengan baik karena Anda akan jauh dari stres.

2. Matahari penuh vitamin

Walaupun paparan sinar UVB dapat merusak DNA dan menyebabkan rasa sakit pada kulit, sinar UVB menghasilkan reaksi kimia yang dapat memicu tubuh memproduksi vitamin D. Penelitian menunjukkan bahwa manusia mendapatkan lebih banyak vitamin D saat musim panas.
Dengan asupan vitamin D yang cukup, tubuh Anda akan mampu menyerap lebih banyak kalsium dan fosfor dari makanan yang dapat membantu pada pertumbuhan tulang, fungsi kekebalan tubuh, dan pembentukan sel darah merah.

Namun, jangan gunakan hal ini sebagai alasan untuk melupakan sunblock Anda. Karena menurut WHO, Anda hanya perlu berjemur 5-15 menit, 2-3 kali per minggu untuk mempertahankan kadar vitamin D dalam tubuh.

3. Meningkatkan rasa bahagia
Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa serotonin, hormon yang
berpengaruh pada rasa bahagia, akan meningkat ketika orang mendapatkan lebih banyak cahaya matahari.
Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2002 menemukan bahwa orang yang terkena sinar ultravioelet memiliki tingkatan serotonin yang lebih banyak dan melatonin yang lebih sedikit. Responden pun mengatakan bahwa mereka merasakan keseimbangan, tidak gugup, dan lebih percaya diri.

4. Membuat kulit bersinar

Udara dingin kerap kali membuat kulit cepat kering dan mengalami
iritasi. Kelembaban tinggi pada cuaca panas membuat kulit terhidrasi
dan bersinar.

5. Kebiasaan makan lebih sehat

Menurut Dr. Oz, meningkatnya hormon serotonin dapat membantu Anda
menekan nafsu makan berlebih. Hal ini dikarenakan sinar matahari
meningkatkan suasana hati dan menghilangkan keinginan untuk
mengunyah ketika tidak lapar. Sedangkan, ketika cuaca dingin, Anda
akan cenderung berlama-lama dengan makanan Anda yang dapat menyebabkan makanan berlebih.

Terlebih lagi, makanan yang dikembangkan ketika musim panas akan lebih sehat dan segar. Dengan mengonsumsi makanan yang segar dari buah-buahan dan sayuran yang memiliki antioksidan tinggi akan meningkatkan energi dan kecantikan kulit.


Arsip Blog