Toyota Yaris Versi Hybrid

Setelah mengeluarkan mobil hybrid Toyota Aqua di Jepang beberapa waktu lalu, Toyota nampaknya belum akan berhenti. Dan yang terbaru, Toyota akan segera meluncurkan Toyota Yaris versi hybrid di bulan Maret mendatang.

Toyota Yaris Versi Hybrid
Hadirnya Toyota Yaris Hybrid di benua biru ini pun seolah mengikuti jejak saudaranya, Toyota Auris Hybrid yang juga sudah diluncurkan Toyota di 2010. Nah, karena Yaris adalah model populer Toyota disana, maka Toyota pun berharap banyak pada mobil barunya tersebut. (Dok Toyota)

Toyota Yaris Versi Hybrid
Toyota mengkombinasikan mesin 1.5 liter dengan motor listrik yang kompak. Sistem listrik mobil ini yang terdiri dari motor listrik, transaxle, inverter dan battery pack pun diklaim 20 persen lebih ringan dari sistem yang tertanam di Auris Hybrid. (Dok Toyota)


Toyota Yaris Versi Hybrid
Toyota mengklaim kalau Yaris Hybrid ini mampu melahirkan 98 bhp namun mampu mengimbanginya dengan produksi emisi yang rendah. (Dok Toyota)




sumber :http://foto.detik.com/readfoto/2012/01/12/093125/1813290/647/1/toyota-yaris-versi-hybrid

Arsip Blog