Selamat Pagi Sahabat DJ Site Semua,
Ocre, setelah semalem kita ngobrolin tentang TOS (Aturan dan kebijakan) baru Google AdSense, pagi ini saya mau ngajak anda nengok pop-up pemberitahuan baru yang dimunculkan pihak Blogger di Default Dashboardnya. Penampakannya bisa anda lihat pada gambar diatas.
Eum, intinya melalui pop-up tersebut, Mbah Google melalui Platform Blog gratisannya ini ingin memberitahukan kepada kita bahwa tampilan (User Interface) Dashboard Blogger yang baru sudah dapat kita nikmati tanpa perlu masuk ke Dashboard versi Draft (draft.blogger.com), soalnya dulu-dulu klo mau nyobain Dashboard yang baru anda mesti menjadikan "Tampilan dalam konsep" sebagai tampilan default anda dulu kan hhe...
Klo anda pernah baca postingan saya yang berjudul: Blogger Update Interface Dashboard Baru Versi Kedua, disitu saya udah nerangin secara rinci menu-menu apa aja yang berubah, dan dimana menu-menu lama dapat anda temui, karena tampilannya emank lumayan beda, sebagai Contoh Menu rancangan yang kini dipecah menjadi 2, yaitu Layout dan template. Tapi, klo anda baca postingan itu sampe tuntas, disitu saya masih nyuruh anda masuk ke draft.blogger.com untuk bisa nyobain Tampilan (User Interface) dashboard blogger yang baru ini, dan secara default tampilan yang baru ini memang tidak dapat dinikmati di Dashboard biasa, karena waktu saya nulis postingan itu, tampilan Dashboard yang baru ini memang baru dijadikan konsep dan belum diperkenalkan secara public.
Nah terhitung 1 September kemaren, akhirnya pihak Blogger memperkenalkan tampilan (User Interface) baru ini secara public, dengan menambahkan link "coba antarmuka Blogger yang diperbarui" di dashboard anda masing-masing + memunculkan sebuah pop-up pemberitahuan kaya gambar dipaling atas. Yang dengan itu, anda udah gak perlu masuk ke Dashboard versi Draft segala cuma untuk nyobain Tampilan (User Interface) yang baru ini, karena setelah anda switch ke Dashboard yang baru pun, Urlnya akan tetep mengarah ke Blogger.com/home bukan Draft.blogger.com/home hhe....
Lantas apa alasan Blogger memperkenalkan tampilan Dashboard baru ini secara public? Gak lain dan gak bukan ini adalah proses awal yang dilakukan Blogger untuk berpindah secara permanen ke tampilan Dashboard yang baru, biarpun memang secara resmi pihak Blogger baru mengatakan bahwa mereka memperkenalkan Dashboard baru ini hanya sebagai pilihan yang dapat digunakan atau sebaliknya dapat pula diabaikan oleh para penggunanya. Nah, selama beberapa hari kedepan pihak Blogger akan terus memantau penggunaan Dashboard yang baru ini, dan klo dirasa pengguna Blogger yang berpindah ke Dashboard baru udah cukup banyak kemungkinan besar Blogger akan melakukan Migrasi Interface secara permanen. So, lebih baik anda siap-siap mulai saat ini, jadi begitu Dashboard ganti anda udah gak kaget lagi hhe...
Dan seperti yang sama-sama telah kita ketahui, dikenalkannya Tampilan (User Interface) Dashboard yang baru inipun merupakan bagian dari serangkaian Makeover yang dilakukan Google terhadap layanan Blog gratisannya ini. Dan perubahan inipun bukan secara Instant dilakukan Blogger, karena menurut pernyataan resmi mereka, sebelum benar-benar mewujudkan konsep Dashboard yang baru ini mereka telah terlebih dahulu mewawancarai para penggunanya untuk mengetahui apa saja yang mereka inginkan dan butuhkan serta bagaimana pendapat mereka tentang konsep baru yang ingin mereka tawarkan ini dengan tujuan agar anda dan saya mendapatkan pengalaman Ngeblog yang lebih "awesome" hhe...
Mungkin itu sedikit yang bisa saya bagikan kepada anda, dan klo ada diantara anda yang mau nambahin saya persilahkan dikotak komentar hhe... :)
Buat Sahabat DJ Site Semua Happy Blogging 'n Have a Nice Day... :)