Ingin bikin sushi di rumah akhir pekan ini? Dengan Sushezi kini Anda tak perlu repot lagi menggulung sushi. Alat canggih buatan New Zealand ini dijamin bikin sushi buatan Anda cantik dan rapi. Tak kalah dengan buatan sushi chef.
Sushi, makanan dari Jepang ini memang banyak penggemarnya. Tak heran jika banyak pula yang ingin bisa membuatnya sendiri di rumah. Namun, proses membuat dan menggulung sushi memang perlu teknik dan latihan. Karena sering hasilnya kurang rapi, isinya berantakan dan gulungan kurang padat.
Buat Anda yang ingin bikin sushi sendiri, kini bisa mengandalkan Sushezi. Alat pembuat sushi buatan perusahaan dari New Zealand, Hydraflow Industries ini dijamin bisa membuat Anda lebih mudah dalam membuat sushi roll.
Sushezi terbuat dari bahan pastik tebal yang aman bagi kesehatan. Bentuknya seperti pipa pralon yang kedua sisinya bisa dibuka dan ditutup menjadi dua. Selain itu ada sebuah tongkat panjang sebagai pendorong.
Cara pemakaiannya cukup mudah. Bbuka kedua belah bagian pipa dan kemudian isi nasi sushi. Nah, kemudian tinggal tambahkan berbagai isian sushi seperti kyuri, crabstick, salmon, tobiko, atau alpukat. Kemudian satukan kembali kedua sisi pipa hingga rapat dan kemudian dorong dengan tongkatnya perlahan-lahan. Nah, sushi roll yang cantik pun sudah selesai dibuat.
Sentuhan terakhir sushi roll bisa dibalut nori, atau diraburi tobiko dan siap untuk dipotong-potong. Jadilah sajian sushi yang cantik, tak kalah dengan buatan restoran-restoran Jepang. O ya, alat ini tidak hanya bisa dipergunakan untuk membuat sushi tetapi juga untuk membuat cake roll atau cookies. Sushezi sudah banyak dijual di berbagai toko online seharga US$24.99 atau sekitar Rp 230.000,00. Buat sushi, yuk!
sumber :http://www.detikfood.com/read/2011/12/10/100345/1787812/297/sushezi-bikin-sushi-secantik-buatan-resto?dthlutama
Sushi, makanan dari Jepang ini memang banyak penggemarnya. Tak heran jika banyak pula yang ingin bisa membuatnya sendiri di rumah. Namun, proses membuat dan menggulung sushi memang perlu teknik dan latihan. Karena sering hasilnya kurang rapi, isinya berantakan dan gulungan kurang padat.
Buat Anda yang ingin bikin sushi sendiri, kini bisa mengandalkan Sushezi. Alat pembuat sushi buatan perusahaan dari New Zealand, Hydraflow Industries ini dijamin bisa membuat Anda lebih mudah dalam membuat sushi roll.
Sushezi terbuat dari bahan pastik tebal yang aman bagi kesehatan. Bentuknya seperti pipa pralon yang kedua sisinya bisa dibuka dan ditutup menjadi dua. Selain itu ada sebuah tongkat panjang sebagai pendorong.
Cara pemakaiannya cukup mudah. Bbuka kedua belah bagian pipa dan kemudian isi nasi sushi. Nah, kemudian tinggal tambahkan berbagai isian sushi seperti kyuri, crabstick, salmon, tobiko, atau alpukat. Kemudian satukan kembali kedua sisi pipa hingga rapat dan kemudian dorong dengan tongkatnya perlahan-lahan. Nah, sushi roll yang cantik pun sudah selesai dibuat.
Sentuhan terakhir sushi roll bisa dibalut nori, atau diraburi tobiko dan siap untuk dipotong-potong. Jadilah sajian sushi yang cantik, tak kalah dengan buatan restoran-restoran Jepang. O ya, alat ini tidak hanya bisa dipergunakan untuk membuat sushi tetapi juga untuk membuat cake roll atau cookies. Sushezi sudah banyak dijual di berbagai toko online seharga US$24.99 atau sekitar Rp 230.000,00. Buat sushi, yuk!
sumber :http://www.detikfood.com/read/2011/12/10/100345/1787812/297/sushezi-bikin-sushi-secantik-buatan-resto?dthlutama