Jenis-jenis Bunga Sakura

Bunga Sakura adalah bunga yang paling banyak dijumpai di Jepang sekaligus menjadi bunga nasionalnya. Asal-usul kata “sakura” adalah kata “saku” (bahasa Jepang untuk “mekar”) ditambah akhiran yang menyatakan bentuk jamak “ra”. Dalam bahasa Inggris, bunga sakura disebut cherry blossoms. 
 

Warna bunga tergantung pada spesiesnya, ada yang berwarna putih dengan sedikit warna merah jambu, kuning muda, merah jambu, hijau muda atau merah menyala.


Bunga digolongkan menjadi 3 jenis berdasarkan susunan daun mahkota:
  1. bunga tunggal dengan daun mahkota selapis
  2. bunga ganda dengan daun mahkota berlapis
  3. bunga semi ganda

Pohon sakura berbunga setahun sekali. Jenis bunganya beragam hingga 300 macam,beberapa misalnya:


1. YAMA ZAKURA
Ini adalah bunga sakura orisinil (asli), sebelum dilakukan berbagai hasil persilangan yang jenisnya sekarang mencapai 300 varities.



2. OSHIMA SAKURA
Walau terkesan sama2 berwarna putih seperti Yamazakura, namun bila dilihat dengan seksama banyak sekali perbedaannya.





3. SURUGA DAI NIOI ZAKURA



4. SOMEI YOSHINO



5. KOTO HIRA ZAKURA



6. ICHI HARA TORA NO'O



7. AMERIKA SAKURA



8. MIKURUMA GAISHI



9. EDO SAKURA



10. ICHIO SAKURA



11. CHOSYU HIZAKURA



12. MATSUMAE HAYAZAKI SAKURA



13. BAIGOZI JUZU KAKE SAKURA



14. KANZAN ZAKURA



15. FUGENZO SAKURA



16. KENROKUEN KIKU ZAKURA



17. SHOGETSU SAKURA



18. GYOIKO



19. KANHI ZAKURA
Pohon-pohon Sakura waktu mekarnya berbeda-beda di tiap wilayah. Di pulau Honshu, kuncup bunga sakura jenis someiyoshino mulai terlihat di akhir musim dingin dan bunganya mekar di akhir bulan Maret sampai awal bulan April di saat cuaca mulai hangat.
 
Sakura jenis someiyoshino mekar mulai dari Okinawa di bulan Februari, dilanjutkan di pulau Honshu bagian sebelah barat, sampai di Tokyo, Osaka, Kyoto pada sekitar akhir Maret sampai awal April, lalu bergerak sedikit demi sedikit ke utara, dan berakhir di Hokkaido di saat liburan Golden Week.

Setiap tahunnya pengamat sakura mengeluarkan peta pergerakan mekarnya bunga sakura someiyoshino dari barat ke timur lalu utara yang disebut sakurazensen. Dengan menggunakan peta sakurazensen dapat diketahui lokasi bunga sakura yang sedang mekar pada saat tertentu.



Sakura Dalam Kuliner
  • Daun dan bunga sakura yang sudah direndam di dalam air garam (shiozuke) dimanfaatkan untuk bahan makanan karena wanginya yang harum. 
  • Sakura mochi adalah kue moci yang dibungkus daun sakura. Ada juga es krim dan kue kering rasa bunga sakura. 
  • Teh bunga sakura umumnya diminum pada kesempatan istimewa seperti pesta pernikahan. 

Arsip Blog