KAMERA TERTUA DAN TERMAHAL DI DUNIA

Sebuah kamera Daguerréotype, salah satu kamera yang pertama kali diproduksi secara komersial, rencananya akan dijual dengan perkiraan harga £600,000 (sekitar 9 miliar rupiah).

Harga tersebut akan membuat kamera kotak kayu geser tahun 1839 ini menjadi kamera tertua dan termahal di dunia.



Kamera ini dibuat oleh Alphonse Giroux, adik ipar dari Louis-Jacques-Mandé Daguerre dan bahkan ditandatangani oleh Daguerre sendiri, penemu proses fotografi praktis pertama.

Kamera langka ini ada di Jerman Utara dari generasi ke generasi dan ayah si pemilik kamera ini memberikannya pada tahun 1970-an sebagai hadiah saat dia menjadi ahli optik.

Fitur-fitur kamera ini adalah interior beludru hitam dan layar ground-glass, tanpa autofocus atau face recognition.

Arsip Blog