Kacang mete, tentu nama ini tidak asing lagi ditelinga kita. Sering terdapat didalam olahan coklat, kue, masakan, hingga puding dan minuman. Selain rasanya yang enak dan gurih, kacang ini paling diminati. Untuk soal harga, kacang ini tergolong kedalam kacang yang lumayan mahal. Namun meskipun begitu, peminat kacang ini memang tidak pernah surut. Terbukti pada setiap gerai yang menjual kacang ini serta banyak ditemukan dalam coklat ataupun kue-kue. Namun pada umumnya bagi sebagian orang, mengkonsumsi kacang-kacangan memang sangat identik dengan yang namanya jerawat atau membuat tubuh jadi gemuk. Tetapi tidak semua kacang berakibat seperti itu.
Kacang Mete Mampu Atasi Kelelahan
Banyak penelitian membuktikan bahwa dengan mengkonsumsi kacang mete, tubuh akan terasa rileks dan tidak mudah lelah. Kandungan zat besi yang ada didalam kacang sangat banyak bahkan dua kali lebih banyak jika dibandingkan dengan daging sapi. Zat besi yang terdapat pada kacang ini mampu mengatur jalannya oksigen yang masuk pada tubuh sehingga seluruh fungsi organ tubuh dapat bekerja dengan lancar. Itu berarti mengkonsumsi kacang ini sangat baik bagi mereka yang anemia. Tubuh yang kurang akan zat besi biasanya akan mudah lemas, lelah dan capek serta wajah pun bisa menjadi pucat. Kacang yang berasal dari buah jambu monyet ini juga bisa mengatasi serangan virus yang membahayakan kesehatan tubuh kita.
Manfaat Kacang Mete Yang Lain
Selain baik untuk mengatasi kelelahan, kacang mete adalah snack yang lezat dan baik untuk program diet. Didalam kacang sudah terdapat zat yang mampu menekan nafsu makan berlebih sehingga jika mengkonsumsi kacang ini perut akan cepat terasa kenyang. Kacang ini juga mengandung polyunsaturated fat atau lemat tak jenuh ganda, lemak tersebut bisa meningkatkan kesehatan secara menyeluruh. Sebagai sumber vitamin B, kalium serta asam folat yang baik. Selain itu kacang ini mengandung kadar natrium atau garam yang seimbang dan hasilnya rasanya lezat dan gurih. Lebih dari 80 nutrisi didalamnya bahkan tidak memiliki kolestrol tidak akan membuat kita mengalami penyakit. Namun perlu diingat juga bagi mereka yang memiliki tekanan darah tinggi, sebaiknya mengkonsumsi kacang mete yang rendah akan kadar garam atau natriumnya.
Kacang Mete Membantu Fungsi Kerja Otak
Mengkonsumsi kacang ini bukan berarti tanpa manfaat bagi kesehatan tubuh. Tetapi juga memberikan manfaat kesehatan pada fungsi otak. Dengan mengkonsumsinya maka otak akan lebih mudah menyimpan berabgai memori serta membantu meningkatkannya. Lemak yang terdapat dalam kacang mete adalah sebagai dasar mengapa fungsi otak dapat bekerja dengan baik.