3 Manfaat Kedelai Untuk Kesehatan dan Kecantikan Wanita


Kedelai dikenal sebagai panganan yang memiliki nilai gizi yang besar. Terdapat begitu banyak resep yang bisa diolah dari kedelai seperti tempe, tahu, kecap atau bisa dijadikan susu dan yoghurt.

Para dokter juga menyetujui bahwa kacang kedelai baik untuk kepadatan tulang, menjaga berat badan dan mengobati berbagai penyakit. Kabar baiknya bagi wanita adalah kacang kedelai bisa dijadikan sebagai perawatan kecantikan. Kacang kedelai dipercaya baik untuk kulit dan rambut.

Apa saja manfaatnya? Seperti dikutip fashionihub, berikut ini manfaat kedelai bagi kecantikan.

Melembabkan kulit
Kedelai merupakan pelembab terbaik untuk kulit kombinasi. Dapat melembabkan bagian-bagian kulit yang kering, sekaligus mengikis kelebihan minyak di kulit yang berminyak. Selain itu, kedelai juga mampu memudarkan tanda-tanda penuaan seperti perubahan warna kulit, bintik hitam, bahkan gari-garis halus.

Penuaan membuat hilangnya estrogen yang berperan untuk menjaga elastisitas kulit. Kedelai memiliki kandungan fitoestrogen untuk membantu tubuh menghasilkan lebih banyak estrogen yang dapat mengurangi keriput dan garis-garis halus. Kedelai juga mengandung vitamin E yang mampu menyingkirkan sel kulit mati dan membentuk sel kulit baru, sehingga membuat wajah tampak lebih muda dan bersinar.

Untuk melembabkan kulit, caranya dengan menghancurkan kedelai yang telah ditambah sedikit air, lalu terapkan pada wajah dan diamkan selama 15 hingga 20 menit. Perawatan ini bisa digunakan seminggu tiga kali.

Menguatkan kuku
Kedelai sangat baik untuk kuku rapuh. Mengonsumsi kedelai secara teratur selama enam bulan akan membuat kuku kuat dan bersinar. Kedelai juga mampu melembabkan kuku. Selain itu, kedelai juga dikenal untuk mengobati kuku yang terinfeksi jamur. Cukup celupkan kuku di kecap kedelai dan Anda terbebas dari jamur.

Rambut bersinar
Kedelai juga bisa digunakan sebagai produk perawatan rambut. Manfaatny adalah dapat membuat rambut lebih halus, lembut dan bersinar. Caranya dengan mengoleskan jus kacang kedelai pada rambut. Lakukanlah perawatan ini selama tiga bulan untuk melihat hasil yang diinginkan.

sumber: www.asikdeh.com

Arsip Blog