UFO Culik Sapi di Colorado



ufo culik sapiSebuah peternakan di Las Animas County Colorado menggegerkan AS pekan lalu. UFO diduga menculik salah satu sapi dan mengambil organ reproduksi binatang itu.
Sapi yang termutilasi ditemukan di dekat kota Weston, 20 mil Trinidad. “Saat ditemukan sapi itu terpotong-potong.” kata Mike Duran pemilik peternakan.
Sapi Duran ditemukan dengan organ reproduksinya telah hilang. “Tidak ada jejak sama sekali di lokasi itu. Tidak ada darah dan tidak ada binatang pemangsa,” katanya.
Sapi itu terakhir kali terlihat berkeliaran Jumat lalu. Dua hari kemudian sapi itu ditemukan dalam kondisi termutilasi di sungai.
Menurut Duran kematian sapinya itu ganjil. “Ada kehidupan lain di luar bumi yang menyebabkan peristiwa ini,” kata Duran.
Dia mengatakan alien telah menculik sapinya, mengangkatnya dan menjatuhkannya kembali ke sungai. Dia mengaku tidak memiliki bukti mengenai hal itu, tetapi hal-hal aneh terjadi di angkasa Colorado di atas peternakannya. “Ada lingkaran di udara. Aku melihatnya dan tiba-tiba menghilang,” katanya.
Duran yang memiliki 40 sapi di peternakannya mengatakan, kejadian seperti itu bukan pertama kali. Sapinya pernah mengalami mutilasi pada 1995. “Aku shock Karena hal itu terjadi lagi,” katanya
Kedua kejadian itu dilaporkan ke Sheriff di Las Animas County namun penyelidik belum bisa memecahkan kasus itu.” Ini salah satu misteri yang belum terpecahkan,” kata kantor Sheriff.
Laporan ternak yang termutilasi telah terjadi di wilayah itu sejak 1960. FBI melakukan penyelidikan peristiwa janggal itu, namun tidak ada laporan hasilnya.

Arsip Blog