Arga Tirta Kirana, Satu Lagi Tumbal Dari Ngawurnya Hukum Di Indonesia


Arga Tirta Kirana, orang yang gak pernah saya kenal sebelumnya yang bahkan sampe detik ini pun saya hanya tau tentang beliau lewat pemberitan Kasus Century di Portal Online dan Berita Koran *Kebetulan saya lumayan jarang ngikutin berita dari TV jadi saya gak tau berita tentang beliau diberitain di TV apa nggak.

Skip....

Terdengar bodoh dan konyol mungkin saat anda ingin memberikan Semangat untuk orang yang gak pernah anda kenal sama sekali yang bahkan gak pernah punya hubungan saudara dengan anda, dan untuk kali ini pun saya persilahkan dengan Ikhlas jika anda ingin menganggap saya tolol dan kurang kerjaan.

Tapi sebagai orang yang Cinta sama Indonesia dan selalu mengharapkan dan mengusahakan Perubahan untuk negara tercinta ini *biarpun dengan sadar saya akui hanya hal kecil yang bisa saya buat untuk negara ini, saya lebih suka dinilai tolol dan bodoh kala memberi semangat kepada orang yang dipermainkan oleh Hukum yang selama ini katanya di Junjung tinggi dan Ditegakkan seadil-adilnya di Indonesia ketimbang Diam dan dengan khidmad mengikuti prosesi ngawur yang selama ini saya lihat di wajah Hukum Indonesia.

Saya emank gak ngerti tentang Hukum dan saya kira lebih baik saya jadi orang yang gak ngerti hukum sama sekali tapi bisa mematuhinya ketimbang jadi orang-orang yang bahkan menciptakan undang-undang itu sendiri tapi dengan sadar hanya tersenyum lebar kala dirinya melanggar hukum yang dibuatnya sendiri...

Kadang, secara ngawur pertanyan berikut muncul di otaQ saya,

Semudah itukah mereka mencontoh Stiker dengan wajah Bulat kuning dan senyum lebar yang biasa kita lihat di Bemper Mobil, kala dengan sadar mereka mempermainkan Hukum di Negaranya sendiri?


Entah... Saya pun gak pernah menyalahkan mereka, karena saya cuma nulis berdasakan realita yang saya lihat yang sejujurnya gak pernah pengen saya lihat di Negara Tercinta ini...

Skip...

Dan lagi-lagi, saya cuma bisa bengong kala melihat orang yang gak tau apa-apa harus rela jadi mainan orang-orang konyol diatas sana - orang-orang yang sama sekali bukan pejabat ataupun pengelola pemerintahan tapi berkuasa atas negri ini -

Saya inget dulu, pernah ada kasus tentang Seorang Nenek yang ngambil sebuah Cokelat yang jatuh di Kebun tetangganya dan esok harinya dia digiring ke Kantor Polisi dengan tuduhan Pencurian dan setelah jatuh putusan si nenek dituntut dengan kurungan penjara selama 2 tahun.

Dan apakah itu adil? untuk saya yang masih punya otaQ, saya kira jaksa Dan hakim dalam kasus ini udah bener-bener gak waras. Karena Nenek itupun gak pernah niat untuk mencuri Buah Cokelat itu kan, dan andai nenek itu mau Nyuri, kenapa juga cokelat yang diambil cuma satu buah?

Herannya, kasus itu malah dimenangkan oleh Pemilik Lahan perkebunan... Dan lagi-lagi kita hanya dapat mengeluh dalam hati dan berkata.... Inikah Indonesia?


Skip...

Dan kali ini kita kembali dikejutkan dengan kasus Arga Tirta Kirana, Kepala Divisi Corporate Legal Bank Century, yang dituntut kurungan 10 tahun dan denda 10 Miliar, bukan karena kesalahannya dalam menggelapkan uang nasabah Century atau hal kotor lainnya, namun karena Cairnya kredit-kredit yang justru diloloskan oleh Robert Tantular dan Hermanus Hasan Muslim tanpa tanda tangan dan kesepakatan seorang Arga Tirta Kirana yang menjabat sebagai Kepala Divisi Corporate Legal Bank Century.

Dan tanpa kesalahan sama sekali, Arga Tirta Kirana dituntut kurungan 10 Tahun pejara dan Denda 10 Miliar Rupiah, hukuman yang bahkan lebih berat dari pada hukuman yang dijatuhkan Hakim untuk Robert Tantular yang hanya dituntut hukuman penjara selama 8 tahun dan Hermanus Hasan Muslim yang hanya dituntut hukuman penjara selama 6 tahun dari PN Jakarta Pusat, padahal kita tau bahwa merekalah dalang dibalik Kasus ini. Atau lebih ekstrim lagi, kita bisa menyandingi Hukuman ini dengan hukuman Gayus yang hanya dituntut 7 Tahun Penjara dan denda 300 Juta Rupiah.

Inikah wajah hukum yang bisa kita katakan Adil di Indonesia? Silahkan anda jawab sendiri...

Tapi klo pertanyaan itu ditunjukkan kepada saya, dengan memanfaatkan otaQ Dan Nurani yang dikaruniakan Tuhan saya akan jawab itu tindakan terkonyol yang pernah saya lihat di wajah hukum Indonesia.

Dan barusan, sekitar 30 Menit, saya cuma duduk anteng bacain satu postingan di Blognya Alanda Kariza, Anak dari Mbak Arga Tirta Kirana... Postingan dengan judul "Ibu, 10 tahun penjara, 10 milyar rupiah" yang bener-bener bikin saya Speechless sembari nulis komentar berikut:

Saya emank gak kenal sama sekali sama Mbak Arga(Ibunda kamu), tapi beberapa minggu terakhir ini saya lumayan ngikutin berita yg entah dari mana bisa nyeret beliau menjadi tersangka, yang bahkan tuntutannya pun menurut saya pribadi luar biasa ngawur...

Dan Jujur pas baca di berita dan tau klo Mbak Arga dituntut 10 tahun dan denda 10 M, saya kembali inget sama kasus2 luar biasa ngawur yg pernah ada di Indonesia, nenek2 nyolong cokelat dipenjara 2 Tahun, Janda Pahlawan yang cuma mau mempertahankan rumahnya mesti ikut2an digiring ke arena hukum....

Inikah Indonesia yg dibilang negara yg berlandaskan hukum? entah... yg hari ini saya tau malah cuma di Indonesia hukum bisa dibeli dan dipermainkan oleh orang2 yg bahkan bukan pejabat tapi berkuasa atas negri ini...

Sampai hari ini, saya masih berharap Indonesia bisa berubah dan gak ada lagi korban hukum konyol seperti Mbak Arga(Ibunda kamu)... cuma entah kenapa semakin saya optimis sama hal itu, justru keadaan sebaliknya yg saya lihat di Negara ini...

kadang pikiran untuk tinggal di negara lain dan menikmati hidup dengan keluarga dan org yg kita sayangi emank lebih baik dari pada terus berusaha dan optimis menciptakan Indonesia yg lebih baik tapi selalu dihalangi oleh orang2 diatas sana,....

Kita mau ikut merubah, tapi apa daya klo orang2 diatas sana lebih suka untuk mempertahankan Indonesia yg kaya hari ini...

Saya cuma bisa ikut mendoakan agar hukum yg sebenernya, hukum yg dijunjung tinggi di Negri ini bisa kembali ditegakkan dan bisa membebaskan Mbak Arga(Ibunda Kamu) dan membersihkan nama beliau kembali...

Semangat Alanda :D

Untuk pemerintah: tolong buat warga negaramu percaya klo disini hukum emank dijunjung tinggi dan ditegakkan seadil2nya...

Komentar Spontan yang tiba-tiba muncul di otaQ saya dan mengalir dalam bentuk paragraf di kotak komentar Sebuah Blog Dengan Judul Eliminating the Limits, Yupz Blog milik Alanda Kariza Putri Mbak Arga Tirta Kirana...

Mbak... Cuma Doa Dan dukungan melalui postingan ini yang bisa saya kasih untuk Mbak, karena saya emank bukan hakim yang bisa memvonis bebas seseorang...

Semoga Hukum yang selama ini dikatakan Adil itu masih ada di Indonesia... Dan semoga gak ada lagi orang-orang gak bersalah yang hanya dijadikan tumbal Hukum oleh para pembuat hukum diatas sana....

Oiya, klo sempet, anda bisa baca dan bahkan bisa ngasih semangat lewat komentar anda di http://alandakariza.com/, itu Blog Putrinya Mbak Arga Tirta Kirana.

Terakhir... kita bersulang dulu kaya biasa.... Cheeerrrss..... (Glek... glek... glek...)...

Buat Sahabat DJ Site Semua, Happy Blogging 'N Have a Nice Weekend.... :P



Arsip Blog