Chicharito dan Gol-gol 'Unik'

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgeNgdPCSgTKsi2ocuIcX4h_BQIbW6VYwb653pqD2wZt9fIoDrr8bYymu-3M3ALt2U9kXkrmDetKuGQC2T3ud3MGCPZH_uZ0QDrIhFonSbvgVCiICtm5J2msQXBw6S9xJ2qcVBonCICn1E/s1600/Javier%252BChicharito%252BHernandez%252BMan%252BUtd%252B2011.jpg

Kaki kanan, kaki kiri, dan kepala Javier 'Chicharito' Hernandez sudah pernah menjadi alat untuk mencetak gol. Beberapa di antaranya bahkan tercipta dengan cara yang terbilang unik.

Tahun lalu, ketika Manchester United menghadapi Chelsea di laga Community Shield, Chicharito memperkenalkan diri dengan cara yang bisa jadi mengundang senyum. Memang, dia memperkenalkan diri dengan gol, tapi bagaimana terciptanya gol itulah yang terbilang tidak biasa.

Menerima umpan dari sisi kanan, penyerang asal Meksiko ini bermaksud untuk menyambar bola dengan kaki kanannya. Dia kemudian melakukannya. Namun, yang mungkin agak di luar skenario di benaknya, bola justru memantul mengenai mukanya sebelum akhirnya masuk ke gawang The Blues.

Itu baru satu. Ada gol "unik" kedua ketika ia membobol gawang Stoke City di musim yang sama. Namun, kali ini lebih kepada instingnya menggerakkan kepala.
http://arenaku.com/wp-content/uploads/2010/08/chicharito.jpg

Menyambut sebuah sundulan di depan gawang, Chicharito, yang kala itu membelakangi gawang, langsung menanduk bola dengan bagian belakang kepalanya. Gol!

Contoh teranyar kemudian lahir pada hari Sabtu (26/11/2011), ketika MU menghadapi Newcastle United. Sebuah sepakan keras Wayne Rooney berhasil dihalau Steven Taylor tepat di depan gawang. 'Si Kacang Polong Kecil' ternyata berada di posisi yang tepat. Bola hasil halauan Taylor malah mengenai badannya dan akhirnya masuk ke dalam gawang The Magpies.

Namun, berbeda dengan kasus dua gol unik sebelumnya, MU tidak memenangi pertandingan. Gol penalti yang dilesakkan Demba Ba kemudian berhasil membuat Newcastle memaksakan hasil imbang 1-1.

Sebagai catatan, gol ke gawang The Magpies itu adalah gol keenamnya di Premier League musim ini. Hanya saja, berbeda dengan kelima gol sebelumnya, gol itu ia ciptakan di Old Trafford yang artinya itulah gol pertama Chicharito di kandang tim sendiri musim ini.

Catatan lainnya menyebut bahwa Chicharito belum pernah mencetak gol dari luar kotak penalti selama di Premier League. Namun, seorang Ruud Van Nistelrooy saja membutuhkan138 pertandingan sampai akhirnya bisa mencetak gol dari jarak jauh.
http://asepthe27.files.wordpress.com/2011/01/chicharito-wall-paper12.jpg 
http://www.soccerpic.net/wp-content/uploads/2011/04/chicharito-wallpaper-8.jpg





sumber :http://www.detiksport.com/sepakbola/read/2011/11/27/035447/1776421/72/chicharito-dan-gol-gol-unik?s992205bcom

Arsip Blog